Rabu, 21 September 2011

Fitur Hyper Treading Pada Intel

Intel memiliki fitur Hyper-Treading atau biasa disingkat HTT yang apabila di definisikan adalah sebuah teknologi dibidang prosesor yang diciptakan oleh Intel. Teknologi ini memungkinkan prosesor tunggal dibaca seolah-olah menjadi ganda dan dapat meningkatkan kemampuan prosesor bekerja 2x lipat. Lebih jelasnya dapat digambarkan sebagai berikut :

Sebuah prosesor yang dilengkapi teknologi hyper-Treading oleh software “Operating System” dianggap terdiri dari 2 prosesor (2 ‘logical’ prosessor). Dengan demikian OS dapat bekerja secara simultan dikedua prosesor (‘logical’ prosesor) tersebut. Hal ini mengakibatkan prosesor dapat memproses beberapa pekerjaan (berkas/tugas) sekaligus, sehingga pemrosesan berjalan lebih cepat dan memperpendek waktu kerja.
Boleh juga dikatakan dengan adanya teknologi hyper-Treading ini memungkinkan sebuah prosesor bekerja seperti ‘dual prosesor’, atau prosesor tunggal dibaca seolah-olah menjadi ganda hal ini terjadi karena dengan caramenggandakan (menduplikasi) bagian tertentu dari prosesor (menyimpan catatan arsitektur prosesor).

Perlu diketahui bahwa teknologo hyper-Treading ini bisa bekerja optimal bila didukung oleh sisten operasi yang sesuai misalnya Windows XP. Selain bergantung pada dukungan sistemoperasi,juga bergantung pada :
• Dukungan chipset yang digunakan pada motherboard.
• Dukungan BIOS untuk mengatur aktif tidaknya fungsi HTT dari BIOS
• Dukungan aplikasi software yang digunakan

Teknologi Hyper-Treading adalah teknologi eksklusif milik Intel. Tidak dimiliki oleh prosesor-prosesor yang bukan produksi Intel dan biasanya fitur ini terdapat pada Pentium 4 selain sandi Willimate, termasuk Intel Core i7.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar